Japanese

Acupuncture

experiencing the art of natural healing

Our Services

Akupunktur Dewasa

Tehnik akupunktur Jepang dengan pendekatan yang lembut dan efektif untuk membantu mengatasi berbagai keluhan kesehatan, mulai dari stress, nyeri kronis, gangguan tidur, hingga masalah pencernaan. Dengan teknik akupunktur yang halus dan non-invasif, kami tidak hanya fokus pada gejala, tetapi juga menangani akar penyebab masalah Anda, sehingga Anda dapat kembali menikmati hidup dengan kesejahteraan optimal dan ketenangan pikiran.

Real osteopath does physiological skull therapy for a child. Osteopathy Treatment.

Akupunktur Anak

Shonishin adalah teknik akupunktur tradisional Jepang yang dirancang khusus untuk anak-anak dari kelahiran- umur 12 tahun. Shonishin adalah pilihan terapi yang lembut dan aman untuk anak-anak Anda, memberikan pendekatan alami yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan yang sehat.

Akupunktur Kehamilan

Akupunktur Jepang adalah metode pengobatan tradisional yang menawarkan pendekatan lembut dan alami untuk mendukung kesehatan ibu dan bayi selama kehamilan dari trisemester awal sampai mendekati kelahiran. Metode akupunktur ini dikenal dengan pendekatan gentle dan holistik, yang memastikan kenyamanan dan keamanan bagi ibu hamil. Dengan perhatian yang mendalam terhadap setiap tahap kehamilan.

Tujuan utama akupunktur adalah untuk memulihkan keseimbangan energi vital (Qi), memperlancar peredaran darah dan energi dalam meridian, serta memperbaiki fungsi organ dalam

kitab Yellow Emperor

ABOUT 

Jeffrey Eka Rachman 

Jeffrey Eka Rachman adalah seorang praktisi kesehatan holistik yang telah berpraktik sejak tahun 2010. Ia menguasai berbagai modalitas teknik penyembuhan, antara lain Jin Shin Jyutsu (JSJ), Tapas Acupressure Technique (TAT), Bach Flower Remedies (BFR) dan Zen Counseling. Jeffrey juga mendalami ilmu akupunktur, termasuk di dalamnya Akupunktur Tradisional Chinese Medicine (TCM) dan Akupunktur Tradisional Jepang (TJM). Tidak hanya menjadi praktisi handal, beliau juga berperan sebagai instruktur penyembuhan diri untuk kelas umum maupun korporasi.